Archive for Maret 2013

4 Tips Memilih Antivirus yang Baik

Apa tips and trik memilih antivirus yang baik untuk komputer?

[Vaksincom]:

Pada dasarnya semua program antivirus yang terudpate dengan baik dapat melindungi komputer dengan baik. Memilih program antivirus ibarat memilih motor, ada yang bilang Yamaha paling top karena mementingkan tarikannya paling kenceng, ada yang bilang ya Honda lebih mantap karena mementingkan bandel dan harga jualnya tinggi.

Jadi semuanya kembali kepada anda sendiri dan sebaiknya anda menentukan kriteria membeli produk yang anda inginkan.

Beberapa kriteria yang dapat menjadi pertimbangan dalam membeli antivirus adalah :

1. Memiliki kemampuan deteksi malware yang terbaik.

Untuk melakukan pengetesan atas semua produk antivirus tentunya memerlukan pengetahuan dan sumber daya yang besar dan tidak bisa dilakukan sembarang orang / organisasi.

Namun kita beruntung karena banyak organisasi independen yang kompeten melakukan pengetesan atas semua produk antivirus. Hasil pengetesan kemampuan deteksi malware terbaru oleh program-program antivirus ternama di dunia untuk bulan Juli 2012 – Februari 2013 dapat kamu lihat di Virus Bulletin RAP Averages Quadrant

2. Ada dukungan purna jual yang handal dan terpercaya.

Ibarat motor, apakah anda akan memutuskan untuk membeli Yamaha jika tidak memiliki layanan purna jual yang selalu siap membantu ketika anda mengalami masalah ? Pastikan bahwa program antivirus yang anda beli tidak hanya di distribusikan saja tetapi mendapatkan dukungan support ketika menghadapi masalah karena sebenarnya piranti lunak yang kita beli tidak hanya CD / DVD atau boxnya saja, tetapi implementasi dari piranti lunak tersebut yang membutuhkan dukungan dari team support yang berpengalaman dan handal.

Kalau bisa dapatkan bukti tertulis seperti “kartu garansi” untuk menjamin anda mendapatkan layanan dimasa depan jika menghadapi masalah. Jika anda memutuskan memilih membeli piranti lunak yang terkenal tetapi tidak dapat diimplementasikan dengan baik artinya manfaat yang anda dapatkan dari piranti lunak tersebut rendah dan sebenarnya anda mengalami kerugian dari transaksi tersebut.

3. Selain antivirus, pertimbangkan untuk mendapatkan fitur tambahan yang penting seperti :

Pengguna non bisnis :

- Antispam dan antivirus email.
- Firewall
- Parental Control (untuk menjaga anak anda dari konten berbahaya).
- Internet Control (untuk mengawasi waktu penggunaan internet).
- Backup data otomatis

Pengguna bisnis (semua fitur pengguna personal) ditambah :

- Application control (untuk membatasi instalasi aplikasi yang tidak diinginkan oleh karyawan).

- Device control (untuk membatasi penggunaan perangkat USB, CD Rom, Ext HDD tertentu saja yang bisa digunakan)

4. Dan terakhir yang harus anda lakukan sendiri adalah backup secara teratur

seluruh data anda ke jaringan / external HDD / DVD Rom untuk berjaga-jaga jika sewaktu-waktu komputer anda mengalami crash / datanya dihancurkan oleh virus.

Beberapa produk antivirus memberikan fasilitas backup data otomatis untuk melindungi data anda yang di backup baik ke ext HDD, jaringan intranet atau DVD Rom.

Untuk sistem Windowsnya ada yang memberikan fasilitas backup image harddisk secara berkala ke jaringan / ext HDD sehingga jika suatu saat sistem anda mengalami crash baik karena virus atau karena kerusakan hardware dalam waktu singkat anda bisa melakukan restore seluruh sistem dengan melakukan restore image yang sudah dibackup secara otomatis secara berkala sebelumnya (lihat gambar diatas).
sumber

Salam, XI IPS 1 SMA Negeri 1 Geger

Kunjungi juga WEB Sekolah kami!
Jumat, 29 Maret 2013
Posted by Eleven Social One

10 Negara dengan Internet Paling Ngebut

Koneksi internet yang cepat menjadi dambaan banyak orang. Beberapa negara pun berhasil menyediakan akses internet yang super cepat bagi penduduknya.

Penelitian dari Akamai Technologies, perusahaan internet content delivery, mendata negara mana saja yang punya akses internet super cepat.

Daftar berikut ini memeringkat negara dengan internet paling ngebut, berdasarkan kecepatan koneksi tertinggi rata-rata atau average peak connection speed yang diukur di negara itu. Dalam periode Juli sampai September tahun lalu.

1. Hong Kong

Dengan dukungan besar dari pemerintahnya, koneksi internet di Hong Kong begitu ngebut. Di bekas jajahan Inggris ini, kecepatan internet puncak rata-rata mencapai 54,1 Mbps.

Sebagai ilustrasi, dengan kecepatan tersebut, pengguna bisa mengunduh film HD Battleship dalam waktu sekitar 4 menit saja.

Tidak seperti negara induknya China yang dikenal sangat ketat meregulasi internet, Hong Kong relatif bebas sensor. Sehingga penduduknya bisa merdeka soal akses internet dengan kecepatan kilat.

2. Korea Selatan

Korea Selatan selalu menempati posisi tinggi soal koneksi internet berdasarkan riset berbagai lembaga. Menurut Akamai, kecepatan koneksi puncak rata-rata mencapai 48,8 Mbps.

Selain koneksi nan cepat, harganya pun relatif terjangkau. Misalnya untuk berlangganan internet 100 Mbps, user di sana cukup membayar USD 31,9.

Penduduk Korea Selatan sendiri dikenal sangat gandrung main game online. Internet yang cepat pun memanjakan aktivitas mereka.

3. Jepang

Sebagai negara yang terkenal dengan teknologi tinggi, tidak heran jika Jepang juga maju soal koneksi internet. Kecepatan koneksi puncak rata-rata di sini adalah 42,2 Mbps.

Pemerintah Jepang memang sejak lama memprioritaskan pengembangan internet sebagai tujuan nasional. Kabel optik kecepatan tinggi bertebaran di banyak tempat.

Jepang adalah rumah dari banyak perusahaan multinasional yang sukses di ranah global. Sebut saja nama seperti Sony, Toshiba, Canon, Toyota ataupun Honda.

4. Latvia

Ketika memperbincangkan negara dengan teknologi tinggi, Latvia barangkali jarang masuk hitungan. Namun nyatanya, negara kecil ini mencatat kecepatan koneksi puncak rata-rata 37,5 Mbps.

Internet di Latvia memang mengalami masa pertumbuhan pesat sejak tahun 2000-an. Dengan dukungan penuh dari pemerintah.

Perekonomian Latvia mungkin belum semaju negara-negara Eropa Barat. Namun untuk urusan koneksi internet, mereka boleh diacungi jempol.

5. Rumania

Rumania ternyata masuk negara yang punya koneksi internet super cepat untuk memanjakan warganya. Dengan kecepatan puncak rata-rata mencapai 37,4 Mbps.

Sayangnya, sejatinya kecepatan tersebut turun 3,2% dari periode kuartal sebelumnya. Rumania pun menjadi satu-satunya negara dengan kecepatan rata-rata puncak yang mengalami penurunan.

Kota-kota di Rumania seperti Constanta tercatat menikmati akses internet yang termasuk paling cepat di dunia.

6. Belgia

Koneksi internet di Belgia mencapai kecepatan puncak rata-rata 32,7 Mbps. Termasuk sangat tinggi untuk ukuran benua Eropa sekalipun.

Dengan kecepatan tersebut, mendownload film bisa dilakukan dengan kilat. Sebagai contoh, download film komedi Austin Powers in Goldmember mungkin hanya butuh waktu enam menit.

Belgia yang negara tetangga Belanda ini punya posisi sangat penting di Eropa. Yakni sebagai markas besar lembaga Uni Eropa di Brussels.

7. Swiss

Negara di Eropa Barat ini tercatat punya kecepatan koneksi puncak rata-rata 32,4 Mbps. Swiss juga tercatat sebagai salah satu negara dengan peneterasi internet broadband tertinggi di Eropa.

Di negara ini, broadband telah menggantikan komunikasi telepon dan DSL network telah menggantikan kabel sebagai teknologi kunci akses broadband.

Swiss memang termasuk negara maju, terkenal antara lain dengan industri jam tangannya. Juga tujuan wisata terkemuka dengan gunung Alpen yang bersalju tebal.

8. Bulgaria

Negara Eropa Timur ini menarik para perusahaan global dan investor berinvestasi di sana karena pajaknya yang rendah dan upah buruh murah. Selain itu, koneksi internet puncaknya mencapai rata-rata 32,1 Mbps.

Local Area Network adalah jenis koneksi yang paling banyak digunakan di sana. Dipakai oleh sekitar 60% konsumen.

Internet pun kini semakin menjangkau pelosok-pelosok Bulgaria. Dan dengan kecepatannya, penduduk pun lumayan terpuaskan.

9. Israel

Israel memang termasuk negara paling maju di Timur Tengah. Negara kaum Yahudi ini punya kecepatan koneksi internet puncak rata-rata 30,9 Mbps.

Di samping Amerika Serikat, Israel dikenal sebagai gudangnya start up teknologi. Studi terbaru dari Start Up Genome menyatakan bahwa ibu kota Tel Aviv adalah tempat terbaik bagi pengembangan start up setelah Silicon Valley.

Berbagai perusahaan teknologi besar juga punya kantor besar di sini. Seperti raksasa mesin cari Google.

10. Singapura

Dengan kecepatan puncak mencapai 30,7 Mbps, Singapura berhasil merangsek posisi 10 besar. Negara tetangga ini memang mengalami kemajuan di segala bidang.

Singapura dipandang sebagai pusat teknologi atau tech hub di Asia Tenggara. Banyak perusahaan teknologi besar yang mendirikan kantor di negara mungil ini.

Pendiri Facebook, Eduardo Saverin, juga tinggal di Singapura. Dengan fasilitas super nyaman yang disediakannya, memang Singapura menjadi pilihan tempat tinggal banyak kaum ekspatriat.
sumber

Salam, XI IPS 1 SMA Negeri 1 Geger

Kunjungi juga WEB Sekolah kami!
Posted by Eleven Social One

Tutorial Membuat Komik

Membaca komik memang sangat mengasyikkan. Tapi sangat jauh lebih mengasyikkan lagi kalo kita sedang membuat komik. Gak percaya? Silahkan anda coba sendiri dirumah. Nggak perlu sebagus gambar yang ada dikomik-komik jepang alias manga, komik amerika, dll. Bahkan jika karakter yang anda buat hanyalah berbentuk sebuah ‘manusia lidi’ saja dapat menciptakan komik yang luar biasa. Lihat saja komik yang umum beredar di internet “FAG, Forever Alone Guy” yang bentuk karakternya sangat sederhana dan hanya digambar di ms. Paint (mungkin sih, soalnya saya lihat ga ngeblur gambarnya.. hehe.. sotoy mode: ON).
(komik FAG)
Dengan sedikit racikan alur cerita yang menarik dan pas untuk disimak. Anda bisa membuat komik yang sederhana dan luar biasa. Nah, sekarang saya akan bahas cara membuat komik sederhana, simpel dan menarik. Cekidot..

Pertama, anda musti punya angan-angan mau membuat komik apa, tokohnya kayak apa, alur ceritanya kayak gimana dan seterusnya. Barulah kita langsung meluncur ke teknik pembuatannya. Tapi sebelumnya, persiapkan dulu sketsa yang akan anda buat supaya anda tidak kelupaan alur cerita yang mau anda buat.

Kedua, tentukan berapa frame (kotak atau bermacam2 bentuk) komik yang akan anda buat. Bisa 9 frame, 6 frame, 6 frame, 3 frame, dll.Untuk latihan, anda bisa mendownload template frame dibawah ini.
(3 Frame) (6 Frame) (9 Frame)
link download Mediafire

Ketiga, tentukan mulai start bacanya dimana dulu.Biasanya komik mulai dibaca dari kiri ke kanan.Setelah ditentukan, gambar langsung tokohnya, adegannya didalam frame-frame tersebut.

Keempat, selesai. Sudah segitu aja.. :P
Terus, gimana caranya bikin komik kayak yang saya buat. Oke saya akan jembrengin caranya.

Tools yang dibutuhkan :
• Komputer dengan mid performance (disarankan yang high performance)

• Pen Tablet (disini saya memakai wacom bamboo CTL-460)
• Imajinasi

Software yang dibutuhkan :

• Adobe Photoshop CS (disini saya memakai Adobe Photoshop CS5)

• Corel Draw


Langkah 1

Buat framenya dulu lewat CorelDraw. Jika tidak mau repot, anda bisa mendownload frame-frame saya. Untuk cerita panjang, saya biasanya menggunakan 9 frame. Untuk cerita pendek, biasanya 6-3 frame tergantung isi cerita.


Langkah 2
Setelah anda membuat framenya, jadikan format JPG. Caranya, klik File >> Export. Sampai disini sudah jelas yak..


Langkah 3
Buka file gambar frame yang sudah anda buat tadi dengan Adobe Photoshop CS. Setelah kebuka, langsung deh, anda corat-coret ceritanya kayak gimana, hal yang lucunya kayak gimana, dll.

Langkah 4
Save komik anda. Jadikan format JPG. Kemudian buka lagi komik anda di CorelDraw dengan cara klik kanan kemudian pilih Import


Langkah 5
Setelah diimport kedalam CorelDraw, baru deh anda buat teks balonnya. Pertama buat balon suaranya dulu.
Klik Rectangle Tool, buat kotak ke area yang anda inginkan dan jangan lupa diwarnain putih.
Klik Shape Tool, ubah tepian kotak sesuai dengan selera.
Klik Pen Tool, buat segitiga sembarang seperti ini. (ujung segitiga harus menuju ke orang yang ngomong) Habis itu blok kotak sama segitiganya dan klik Weld untuk menggabungkan.
Klik Text Tool. Ketikkan suara tokohnya didalam balon yang sudah disediakan. Setelah itu atur ukuran dan posisi tulisan sesuka hati anda.

Disini saya merekomendasikan anda untuk memakai font “A.C.M.E. Secret Agent”. Karena menurut saya fontnya bener-bener comical banget. Tapi saya tidak melarang anda memakai font bawaan windows kayak arial, times new roman, dll. Anda bisa mendownload file font A.C.M.E Secret Agent disini.
  
Langkah 6
Setelah anda selesai membuat dan mengisi balon suara seluruh frame, baru deh anda klik File >> Export dan ubah menjadi JPG.

Intinya adalah banyak latihan, terus membuat komik, nantinya gambar anda akan bagus dengan sendirinya. Suer deh! Dulu saya ketika mau membuat komik indomie yang pertama, gambar saya sangat acak-acakan. Bahkan kalo komiknya dibaca oleh orang yang bukan maniak baca komikpun akan kebingungan mulai bacanya dimana. Akhirnya setelah membuat beberapa komik, gambarnya mulai sedikit halus, penyusunannya mulai rapi, dll. Jadi sering-seringlah menggambar.
-:: Selamat Mencoba ::-
sumber 

Salam, XI IPS 1 SMA Negeri 1 Geger

Kunjungi juga WEB Sekolah kami!
Posted by Eleven Social One

Tips Komposisi Fotografi: Belajar Melihat Secara Abstrak

Salah satu keterampilan yang dibutuhkan untuk dapat membuat komposisi foto yang bagus adalah kemampuan melihat secara abstrak. Saat saya memotret pantai misalnya, yang saya lihat bukan hanya matahari, batu, air, tapi saya juga melihat bentuk, warna, garis dan hal-hal abstrak lainnya.

Kemampuan menyederhanakan pemandangan yang kompleks merupakan ketrampilan yang penting untuk fotografer yang ingin membuat komposisi foto yang lebih bagus.

Ada beberapa elemen yang penting yang harus selalu kita perhatikan sebelum memotret:

Form/bentuk: Bagaimana bentuk subjek foto? Apakah beraturan atau simetris? Apakah berbentuk segitiga, persegi atau lingkaran? Setiap orang menyukai bentuk tertentu dan setiap orang merespons bentuk secara berbeda. Jadi tidak ada bentuk yang terbaik. Yang penting adalah bagaimana kita menyusun (menempatkan) subjek foto di dalam frame foto.

Garis: Elemen garis mengarahkan mata kita menuju subjek utama. Garis yang lurus mencerminkan ketegasan dan kekuatan, garis lengkung sifatnya lebih lembut dan dinamis. Garis lengkung dapat digunakan untuk mempertahankan pemirsa dalam foto, misalnya foto subjek yang berbentuk spiral.

Gelap terang: Mata pemirsa biasanya melihat ke daerah yang terang terlebih dahulu, dilanjutkan dengan daerah yang gelap. Gunakan fakta ini untuk menuntun mata pemirsa untuk melihat subjek yang ingin ditonjolkan, dan yang mana yang ingin disembunyikan.

Warna: Warna yang hangat seperti merah, kuning, jingga dan yang saturasinya (kejenuhannya) tinggi akan menarik perhatian. Warna yang tidak terlalu pekat atau hitam putih akan meningkatkan perhatian ke bentuk, garis dan gelap terang.

Ada beberapa contoh yang membantu saya mengkomunikasikan apa yang saya lihat saat memotret foto-foto di bawah ini:




Bentuk segitiga pada Candi Plaosan ini menarik perhatian saya




Matahari yang terang, dan bentuk tubuh manusia menarik perhatian mata.




Garis yang terbentuk dari jembatan ini mengarahkan mata ke bagian atas foto




Garis-garis awan dan susunan batu mengarahkan mata ke matahari terbit
sumber

Salam, XI IPS 1 SMA Negeri 1 Geger

Kunjungi juga WEB Sekolah kami!
Posted by Eleven Social One

5 Cara Pintar Mengoptimalkan Google Chrome

Google Chrome merupakan salah satu browser populer saat ini. Persaingan yang ketat dalam urusan kecepatan, keamanan, dan kenyamanan di pasar browser membuat Google Chrome selalu meningkatkan kualitas produknya.

Tapi tahukah Anda bahwa sebenarnya Google Chrome memiliki banyak potensi tersembunyi yang kadang tidak banyak orang ketahui. Nah, kali ini kita akan mencoba menguak apa saja yang bisa dilakukan untuk mengoptimalisasi penggunaan Google Chrome.

1. Shortcut Google Chrome

Efisiensi penggunaan suatu aplikasi dapat dicapai dengan menggunakan shortcut. Chrome sendiri memiliki daftar jalan pintas yang bisa kita manfaatkan seperti di bawah ini:

Ctrl + T: Membuka tab baru.
Ctrl + N: Membuka window baru.
Ctrl + Shift + T: Membuka tab yang baru saja ditutup. Dengan shortcut ini kita bisa membuka hingga 10 tab yang telah ditutup.
Ctrl + Shift + N: Membuka window baru dalam mode incognito.
Alt + F atau Alt + E: Membuka menu Chrome.
Ctrl + Shift + B: Untuk membuka atau menutup bookmark bar.
Ctrl + H: Membuka halaman history.
Ctrl + J: Membuka halaman download.
Shift + Esc: membuka Task Manager Chrome, sehingga kita bisa melihat tab mana yang paling banyak memakai resource pada saat sistem mulai lambat.

2. Mengganti Icon Chrome

Bosan dengan icon Chrome yang itu-itu saja? Ternyata Chrome memiliki pilihan icon yang bisa kita gunakan. Caranya klik kanan shortcut icon Chrome > Properties.



Pilih Tab Shortcut dan klik Change icon.



Pilihlah icon mana yang paling menarik untuk Anda


3. Mengatur Homepage

Kita dapat mengatur homepage hingga lebih dari satu untuk langsung terbuka saat Chrome dijalankan. Ini dapat menghemat waktu kita untuk membuka website-website tertentu tanpa harus mengetikkan URL sendiri. Buka Chrome menu (Alt + E) > Settings > Open a specific page or set a pages.



Pilih set pages dan masukkan URL website yang akan kita jadikan homepage.



4. Split Window

Yang menarik pada Chrome adalah kita bisa membagi window menjadi dua dalam satu tab dengan menggunakan trik javascript.



Gunakan tautan javascript di bawah ini:

Split Window

Masukkan URL yang diinginkan pada window pilihan yang muncul.

5. Gunakan Extention Keren

Extention banyak membuat chrome kita lebih memiliki fungsionalitas yang maksimal dan tak hanya itu juga membuatnya lebih menarik. Kumpulan Extention dapat kita lihat di laman Chrome Webstore.




Penutup

Masih ada beberapa tips lagi untuk mengoptimalkan penggunaan Google Chrome yang akan saya berikan pada edisi berikutnya. Semoga bermanfaat!
sumber

Salam, XI IPS 1 SMA Negeri 1 Geger

Kunjungi juga WEB Sekolah kami!
Posted by Eleven Social One

Photoshop Tutorial — Retouch Wajah Berminyak

Wajah berminyak bisa menjadi mimpi buruk bagi sebagian orang, terutama yang sehari-harinya bertemu dengan banyak relasi atau berhadapan dengan kamera. Karena wajah berminyak sama artinya harus melakukan touch up berulang kali; menambahkan bedak setiap kali minyak di wajah mulai muncul.

Tetapi apa jadinya kalau sudah terlanjur difoto dan wajah sedang sangat berminyak. Dengan berbekal Adobe Photoshop, kini wajah berminyak dalam foto bukan masalah lagi. Ikuti langkah-langkah berikut ini:

Buka file foto yang akan diedit di Adobe Photoshop. Klik kanan pada layer Background dan klik Duplicate Layer. Zoom in foto hingga area wajah yang berminyak terlihat lebih fokus dan detail, namun tidak perlu terlalu dekat. Pastikan supaya area yang diperbesar tetap mencakup keseluruhan wajah, sehingga akan memudahkan ketika melihat hasil editan.



Klik Healing Brush Tool, cara penggunaannya sama persis dengan Clone Stamp Tool. Pilih (kloning) area yang bersih dari noda/minyak (tanda + di dalam lingkaran menandakan kursor siap digunakan untuk mencap; lihat gambar), lalu cap di area wajah yang bernoda/berminyak.

Lebih detailnya tentang penggunaan Clone Stamp Tool bisa dibaca di sini.Sesuaikan besar kuasnya dengan ukuran wajah, gunakan kuas berukuran tidak terlalu besar atau terlalu kecil. Lakukan heal sedikit demi sedikit untuk hasil yang lebih rapi.



Hasil jadinya bisa dilihat pada foto di atas.



Penutup

Teknik ini bisa juga diaplikasikan sebagai alternatif penggunaan Clone Stamp Tool dalam menghilangkan jerawat atau noda hitam di wajah akibat bekas jerawat atau luka. Selamat mencoba!
sumber

Salam, XI IPS 1 SMA Negeri 1 Geger

Kunjungi juga WEB Sekolah kami!
Posted by Eleven Social One

10 Anime (Kartun Jepang) Yang Sangat Populer Di Dunia

1. Naruto


 
Berdasarkan manga oleh Masashi Kishimoto, Naruto adalah kisah tentang seorang ninja muda, termotivasi untuk belajar dan menjadi kuat dan mempunyai sesuatu yang gelap dan jahat yang berada dalam tubuhnya. "Iblis Ekor Sembilan", itulah nama kekuatan gelap yang berada dalam tubuh Naruto. Kekuatan jahat ini ditangkap oleh seorang kepala desa ketika Naruto masih bayi. Pemimpinnya adalah Ayah Naruto dan kemudia meninggal setelah menyegel kekuatan tersebut, orang dari desa banyak yang menyalahkan Naruto atas kehilangan ini. Naruto memulai pencarian terhadap jati dirinya, berharap untuk menjadi pemimpin rakyat desa tersebut, yang disebut Hokage. Naruto memulai debutnya di Jepang pada tahun 2002 dan di AS pada tahun 2005 melalui program Cartoon Network Toonami.

2. Bleach
Berdasarkan manga Shonen ditulis oleh Tite Kubo, Bleach adalah cerita tentang Ichigo Kurosaki, seorang anak muda yang sengaja memperoleh kekuatan seorang Shinigami. Leih dikenal dengan "Grim Reaper", Shinigami harus membantu jiwa-jiwa yang telah mati menuju akhirat, tetapi mereka memiliki tanggung jawab lain juga. Mereka harus melindungi manusia dari roh-roh jahat. Anime ini mulai ditayangkan di Jepang pada tahun 2004. VIZ MEDIA memperoleh hak-hak di Amerika Utara dan membawa Bleach untuk negara itu pada tahun 2006 di Cartoon Network blok pemrograman dewasa.
3. Afro Samurai
Dengan suara Samuel L. Jackson, Afro Samurai didasarkan pada novel grafis oleh Takashi Okazaki dan menceritakan kisah tentang seorang samurai yang menginginkan sedikit balas dendam atas kematian Ayahnya. Untuk membalas dendam ini, tentu saja harus menempuh perjalanan yang panjang, membuat teman dan musuh di sepanjang jalan. Jackson Co-Produser mengatakan tanpa ragu karyanya adalah salah satu anime terbaik. Anda akan menemukannya dalam dekade ini. Didistribusikan oleh FUNimation, seri perdana di Spike TV pada tahun 2006 dan dalam bentuk DVD di tahun 2007.

4. Death Note
Berdasarkan manga oleh penulis Tsugumi Ohba dan Takeshi Obata artis, Death Note adalah kisah tentang seorang mahasiswa muda yang menemukan sebuah buku mistik yang memberikan kekuasaan atas hidup dan mati. Keputusan untuk menyelamatkan dunia dari beberapa unsur yang kurang diinginkan, ia mulai menggunakan buku ini untuk men"downgrade" para penjahat. Tapi hal itu tidak berlangsung lama sebelum detektif terkenal L memutuskan untuk melacak warga. Death Note ini dirilis di Jepang pada tahun 2006 dan berlangsung selama 37 episode. Debuted di Cartoon Network Adult Swim pada akhir tahun 2007.

5. Black Lagoon : The Second Dam
Black Lagoon : The Second Dam adalah cerita berkelanjutan Perusahaan Lagoon, sekelompok tentara bayaaran, Anime ini jelas merupakan suatu koleksi aneh dan menyeramkan jadi hati-hati, ini bukan anime untuk orang-orang yang penakut. Black Lagoon : The Second Dam debutnya di Amerika Serikat pada tahun 2008 setelah karier di Jepang pada tahun 2006.

6. Hellsing
Hellsing adalah cerita tentang sekelompok orang yang main hakim sendiri, "Organisasi Hellsing" dan targetnya "vampir". Milenium, sebuah organisasi misterius yang mengkhususkan Nazi dalam menciptakan vampir buatan. Dibuat oleh Gonzo dan di released di jepang pada tahun 2011, Hellsing di released Amerika Serikat pada tahun 2006.

7.  Fullmetal Alchemist

Dirilis di Jepang pada tahun 2003 dan kemudian di Amerika Serikat akhir tahn 2004, The Elric terdiri dari dua bersaudara—Edward dan Alphonse Elric—Fullmetal Alchemist membawa kita ke sebuah fiksi ilmiah yang fantastis dimana perjalanan tercapai mempelajari semua tentang prinsip-prinsip alkimia dan melihat langsung apa yang terjadi jika Anda tidak mematuhi.
8.  Mushi Shi
Animasi cukup cantik. Tidak seperti kebanyakan sampel anime, Mushi-Shi tidak benar-benar memiliki plot berjalan. Dengan narator Ginko pemain utama dikatakan bahwa kita adalah seorang gelandangan yang bisa melihat Mushi "entitas supranatural" dan bergerak di sekitar kita, berusaha untuk meminimalkan mereka yang menyebabkan kekacauan di dunia manusia.

9. Gungrave
Thriller supranatural ini di adaptasi dari video game Gungrave dan debutnya di Jepang pada tahun 2003. Di akuisisi oleh Geneon Hiburan dan merupakan bagian dari perjanjian dengan FUNimation 2008. Cerita tentang Brandon Heat dan hidupnya.
10. One Piece
Adalah sebuah anime manga tentang sekelompok bajak laut yang dipimpin oleh Monkey D. Luffy yang pergi mencari harta karun legendaris bernama One Piece. One Piece diciptakan oleh Eiichiro Oda. Komiknya dimulai pada 1997 di Shonen Jump terbitan Shuiesha dan hingga kini masih terus berlanjut. Versi TV-nya dimulai pada Oktober 1999. Di Indonesia manga ini diterbitkan Elex Media Komputindo dan hingga kini telah mencapai jilid ke-54. Versi TV-nya yang diproduksi Toei, telah mencapai 312 episode di Jepang. Selain itu, delapan film tuturannya juga telah beredar. Di Indonesia sendiri pernah ditayangkan di RCTI, Global TV, dan sekarang di internet. Pada Februari 2005, One Piece mencetak rekor di Jepang sebagai penerbitan manga yang tercatat mencapai 100.000.000 eksemplar
sumber

Salam, XI IPS 1 SMA Negeri 1 Geger

Kunjungi juga WEB Sekolah kami!
Kamis, 28 Maret 2013
Posted by Eleven Social One

Photoshop Tutorial — Cara Membuat Efek Foto Retro

Kali ini saya mau share tentang efek foto di Photoshop. Yaktul! Efek foto ini biasa dikenal dengan Efek Foto Retro. Nggak ngerti juga sih kenapa dinamain Retro. Mungkin karena foto yang hijau jadi warna biru. Maybe loh, ya! Gampang banget caranya. Disini saya menggunakan Photoshop CS3. And now it's time~ Silahkan buka Photoshop-nya masing-masing!

1. File > Open. Saya menggunakan foto dibawah ini.


Gambar bisa diperoleh disini.

2. Setelah itu pilih Layer > New > Background from Layer > Ok.

3. Ctrl + A. Lihat ada garis-garis berjalan di bagian pinggir foto atau terseleksi bahasa gaulnya.

4. Kemudian pilih Channels > Green > Ctrl + C.

5. Selanjutnya pilih Channels > Blue > Ctrl + V.

6. Dan akhirnya Ctrl + D. Kemudian Channels > RGB.

7. Finish. ~(^_^)~

Gimana? Sudah keren, mudah lagi. Pasti pengen ngedit foto pake efek-efek kayak gini. Iya, kan? Ngaku, deh! Saya juga, kok. Hehe. BTW, selamat mencobaaaa! :)))

Salam, XI IPS 1 SMA Negeri 1 Geger

Kunjungi juga WEB Sekolah kami!
Posted by Eleven Social One
Diberdayakan oleh Blogger.

Today

Followers

Viewer

- Copyright © Eleven Social One -Metrominimalist- Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -